Klaten – Bhayangkara-Lipsus.com – Senin, 06 Januari 2025 SMPN 2 Karangdowo di hari pertama masuk sekolah gelar upacara bendera, di laksanakan di halaman sekolah dan di yang di pimpin langsung oleh Kepala Sekolah SMPN 2 Karangdowo H. Subroto. S.Pd.,M.Pd sebagai Inspiktur upacara, dengan Peserta seluruh siswa dari kelas VII sampai kelas IX dan seluruh guru dan staf di SMP tersebut.
Selain di ikuti guru, staff dan siswa, dalam upacara tersebut menghadirkan komite sekolah serta orang tua wali dan pedagang yang di lingkungan sekolah untuk menyaksikan peryerahan penghargaan bagi putra putrinya yang meraih juara dalam lomba di sekolah, di samping penyerahan penghargaan bagi siswa, juga di laksanakan penyerahan penghargaan untuk SMPN 2 Karangdowo juara 3 lomba sekolah tingkat Kabupaten.
Kepala sekolah SMPN 2 Karangdowo Subroto mengungkapkan, “dalam lomba Sekolah Sehat, SMPN 2 Karangdowo menunjukkan komitmen dengan berhasil mengurangi jumlah sampah di lingkungan sekolah” ini semua berkat dukungan penuh dari pihak sekolah orang tua murid, UMKM, serta pedagang yang turut berperan aktif dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sekolah, semoga nanti kedepan sekolahan kita lebih sehat dan labih bagus.”. ungkapnya.
Ketua Komite SMPN 2 Karang Dowo Sutrisno memberikan dukungan penuh terhadap program-program yang diadakan oleh pihak sekolah. “Kami selalu berkoordinasi dengan Kepala Sekolah untuk memastikan setiap program berjalan dengan baik. Ini adalah bentuk kontribusi kami untuk mewujudkan sekolah yang sehat dan ramah lingkungan dan semoga SMPN 2 Karangdowo tingkat kebersihanya akan meningkat dan menjadi sekolahan yang maju.” ujarnya.

SMPN 2 Karangdowo selain berhasil dalam lomba Sekolah, juga memperoleh sejumlah prestasi dalam lomba yang digelar dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, adapun lomba yang diperlombakan di SMPN 2 Karangdowo antara lain pidato bahasa Jawa, geguritan, dan menghias bingkai foto, semuanya berhasil menampilkan kemampuan dari para siswa dalam lomba tersebut.
Adapun siswa yang menperoleh penghagaan lomba:
lomba pidato bahasa Jawa, prestasi gemilang diraih oleh:
Juara 3, Amelia Kusuma Dewi (Kelas VII E) dengan total nilai 336,5.
Juara 2, Latifah Cahya N (Kelas VII A) dengan total nilai 340.
Juara 1, Rahma Dwi Putri (Kelas XI A) dengan total nilai 343,5.
Untuk kategori geguritan, hasil yang diperoleh adalah:
Juara 3, Aldho Saputra (Kelas VII A) dengan total nilai 335.
Juara 2, Felicia Rida Kirana (Kelas VII B) dengan total nilai 372.
Juara 1, Ayuninda Raditya V (Kelas VII E) dengan total nilai 375
dalam lomba menghias bingkai foto, prestasi terbaik diraih oleh:
Juara 3, siswa Kelas XI C.
Juara 2, siswa Kelas VIII E.
Juara 1, siswa Kelas VII B.
Dengan berhasilnya prestasi yang di capai sekolahan maupun siswanya, ini menunjukan komitmen dalam meningkatkan mutu untuk pendidikan melalui berbagai inisiatif, dan dengan menerapkan sekolah sehat, di harapkan akan tercipta generasi pelajar yang tidak hanya cerdas, secara akademis akan tetapi, juga memiliki kesadaran tinggi akan pentingnya menjaga kesehatan diri dan lingkungan.(san)